Panduanibu.com logo
  • Daftar Gratis
  • Member Login
  • Home
  • Inspirasi
    • Cerita Inspirasi
    • Motivasi Sukses
    • Fakta Unik
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Komunikasi Keluarga
    • Keuangan Keluarga
  • Kehamilan
    • Persiapan Kehamilan
    • Kesehatan Ibu Hamil
    • Makanan Ibu Hamil
    • Masalah Kehamilan
  • Kelahiran
    • Persiapan Melahirkan
    • Proses Melahirkan
    • Pasca Melahirkan
  • Bayi
    • Rangkaian Nama Bayi
    • Tumbuh Kembang Bayi
    • Seputar ASI
    • Perawatan Bayi
    • Kesehatan Bayi
  • ANAK
    • Tumbuh Kembang Anak
    • Kesehatan Anak
    • Makanan dan Gizi
    • Cerita dan Lagu
    • Kecerdasan Anak
  • Kuliner
    • Resep Makanan
    • Resep Minuman
    • Resep Kue
    • Wisata Kuliner
    • Tips Dapur
  • Gaya Hidup
    • Travelling
    • Fashion
    • Kecantikan
    • Kesehatan
  • Asuransi

Resep Kue Pukis Pandan Sederhana Hasilnya Luar Biasa

  Share ke Facebook  Share ke Twitter

Seperti yang telah kita ketahui bersama, kue pukis adalah salah satu jajanan pasar khas Indonesia yang banyak sekali macamnya. Kue pukis ini bisa kita jumpai dengan mudah dipedagang kaki lima pinggir jalan dengan beragam topping yang enak dan lezat. Berbicara soal pukis, disini kami akan membagikan resep pukis yang enak dan lembut saat digigit yakni kue pukis pandan. Untuk topping kita bisa bebas berkreasi, seperti keju parut, coklat meses, dan masih banyak lagi sesuai selera. Untuk bisa membuat kue khas Indonesia yang terkenal empuk dan lembut ini memang bisa kita sesuaikan dengan selera. Namanya saja kue pukis pandan, bahan untuk membuatnya tentu saja dari tepung yang dipadukan dengan perasan daun pandan dan juga bahan pelengkap lainnya. Nah, untuk lebih jelasnya, mari langsung saja kita simak resep kue pukis pandan sederhana dibawah ini.
 
Bahan yang diperlukan :
150 gr tepung terigu
150 gr gula pasir
20 ml perasan daun suji
200 ml santan kelapa
2 btr telur
3 sdm margarine
½ sdt pasta pandan
1 sdt ragi instan
 
Bahan untuk topping :
Keju cheddar parut, secukupnya
Coklat meses, secukupnya
Cara mudah membuat pukis pandan sederhana :
Kocok telur dan gula dengan mixer hingga mengembang dan kental.
Lalu masukan tepung dan ragi instan kedalam campuran telur sambil diaduk rata.
Tuangkan santan kelapa sedikit demi sedikit kedalam adonan sambil diaduk perlahan.
Masukan pasta pandan kedalam adonan, aduk-aduk merata.
Panaskan cetakan sambil diolesi dengan margarine lalu tuangkan adonan kedalamnya, tutup cetakan dan biarkan adonan matang.
Beri taburan topping lalu tutup kembali hingga matang sempurna, angkat.
Kue pukis pandan siap dinikmati.
 
Nikmati kue pukis pandan ini selagi masih hangat agar kenikmatannya semakin terasa. Selamat mencoba Resep Kue Pukis Pandan Sederhana Lembut ini dirumah. Semoga bermanfaat.

 

Hastag

  • # resep kue kering
Tweet

Team PanduanIbu.com18 Maret 2019

Like
Komentar
Share

Posting Terkait

Resep Kue Pukis Keju Parut, Sederhana dan Mudah Banget

Resep Kue Pukis Keju Parut, Sederhana dan Mudah Banget

Cara Membuat Resep Puding Brownies, Enak, Padat dan Nyoklat

Cara Membuat Resep Puding Brownies, Enak, Padat dan Nyoklat

Resep Kue Kering Chocochips Oatmeal Untuk Lebaran

Resep Kue Kering Chocochips Oatmeal Untuk Lebaran

Ini Dia Resep Kue Bolu Kukus Mekar Merekah Sempurna !

Ini Dia Resep Kue Bolu Kukus Mekar Merekah Sempurna !

Resep Kue Klepon Pandan Tanpa Kapur Sirih Isi Gula Merah Legit

Resep Kue Klepon Pandan Tanpa Kapur Sirih Isi Gula Merah Legit

Resep Kue Sarang Semut Legit Mudah Bikinnya Dan Anti Gagal

Resep Kue Sarang Semut Legit Mudah Bikinnya Dan Anti Gagal

Resep Bolu Marmer Putih Telur, Cukup Pakai 6 Bahan Saja

Resep Bolu Marmer Putih Telur, Cukup Pakai 6 Bahan Saja

Resep Donat Biar Empuk Walaupun Tanpa Kentang

Resep Donat Biar Empuk Walaupun Tanpa Kentang

Resep Kue Lemper Isi Cincangan Daging Ayam Bakar Enak Mudah

Resep Kue Lemper Isi Cincangan Daging Ayam Bakar Enak Mudah

Resep Cara Membuat Bolu Kukus Pelangi Lembut dan Empuk

Resep Cara Membuat Bolu Kukus Pelangi Lembut dan Empuk

Member Login

Belum terdaftar?

Klik disini untuk Daftar Gratis

Mom's Tool

  • Bank Nama Bayi
  • Kalkulator Masa Subur
  • Kalkulator Seks
  • Kalkulator HPL
  • Pertumbuhan Janin
  • Pertumbuhan Bayi
  • Pertumbuhan Anak
  • Kontak
  • Redaksi
  • FAQ
  • Disclaimer
  • Syarat & Ketentuan
Copyright by Panduanibu.com 2023. All right reserved.
Resep Kue Pukis Pandan Sederhana Hasilnya Luar Biasa