Panduanibu.com logo
  • Daftar Gratis
  • Member Login
  • Home
  • Inspirasi
    • Cerita Inspirasi
    • Motivasi Sukses
    • Fakta Unik
  • Keluarga
    • Suami Istri
    • Komunikasi Keluarga
    • Keuangan Keluarga
  • Kehamilan
    • Persiapan Kehamilan
    • Kesehatan Ibu Hamil
    • Makanan Ibu Hamil
    • Masalah Kehamilan
  • Kelahiran
    • Persiapan Melahirkan
    • Proses Melahirkan
    • Pasca Melahirkan
  • Bayi
    • Rangkaian Nama Bayi
    • Tumbuh Kembang Bayi
    • Seputar ASI
    • Perawatan Bayi
    • Kesehatan Bayi
  • ANAK
    • Tumbuh Kembang Anak
    • Kesehatan Anak
    • Makanan dan Gizi
    • Cerita dan Lagu
    • Kecerdasan Anak
  • Kuliner
    • Resep Makanan
    • Resep Minuman
    • Resep Kue
    • Wisata Kuliner
    • Tips Dapur
  • Gaya Hidup
    • Travelling
    • Fashion
    • Kecantikan
    • Kesehatan
  • Asuransi

Resep Kue Klepon Ubi Ungu Kenyal Bercitarasa Gurih

  Share ke Facebook  Share ke Twitter

Kue klepon adalah salah satu jenis kue basah tradisional khas Indonesia. Kue klepon tergolong kedalam kue khas yang biasanya dibuat dari bahan utama tepung ketan yang diaduk bersama air perasan daun suji atau pandan sehingga waranya hijau, lalu kita isi dengan gula merah didalamnya. Walaupun kue klepon ini termasuk kue khas dan tradisional, akan tetapi kue basah ini sudah tersebar luas ke penjuru nusantara. Kue klepon ini sangat disukai oleh semua kalangan dan usia, dari anak-anak hingga orang dewasa. Jika berbicara tentang kue klepon, kami disini akan membagikan sebuah resep kue klepon yang dibuat dari bahan dasar ubi ungu. Kue klepon ubi ungu ini tidak jauh beda dengan kue klepon tepung ketan, karena cara penyajiannya masih diberi taburan kelapa parut. Mungkin hanya rasa dan warna yang akan membedakan kue klepon ubi ungu ini dengan klepon tepung ketan. Untuk lebih jelasnya, simak resep kami berikut ini.
 
Bahan dasar :
300 gr ubi ungu
120 gr tepung ketam
65 gr gula merah (sisir halus)
Kelapa parut secukupnya (untuk taburan)
Air untuk merebus, secukupnya
Sedikit garam (campur dengan kelapa parut)
90 ml air hangat
½ sdt garam
 
Cara mudah membuat klepon ubi ungu kenyal :
Kupas kulit ubi terlebih dulu lalu cuci hingga bersih.
Setelah itu, kukus hingga empuk dan matang lalu siap dihaluskan.
Campurkan garam, tepung ketan serta ubi ungu yang sudah dihaluskan.
Lalu tuangkan air secara perlahan sambil terus diuleni sampai kalis dan gampang dibentuk.
Ambil adonan secukupnya kemudian isi dengan gula merah lalu bentuk bulat (lakukan terus hingga adonan habis).
Rebus air hingga mendidih lalu masukan adonan klepon yang sudah dibentuk kedalamnya.
Rebus klepon hingga kenyal dan matang, angkat dan tiriskan.
Campurkan kelapa parut dengan garam, lalu kukus selama 5-10 menit, angkat.
Gulingkan klepon yang sudah matang diatas kelapa parut hingga merata.
Klepon ubi ungu siap dinikmati.
 
Selesai sudah pembahasan kali ini mengenai Resep Membuat Klepon Ubi Ungu Kenyal dan Gurih yang bisa kami bagikan untuk anda dipekan kali ini. Selamat mencoba dan semoga bermafaat.

 

Hastag

  • # resep kue tradisional
Tweet

Team PanduanIbu.com18 Maret 2019

Like
Komentar
Share

Posting Terkait

Resep Kue Singkong Isi Pisang Untuk Jualan

Resep Kue Singkong Isi Pisang Untuk Jualan

Cara Membuat Cookies Kopi Pokemon Go, Unik, Imut dan Renyah

Cara Membuat Cookies Kopi Pokemon Go, Unik, Imut dan Renyah

Resep Cotton Japanese Cheesecake Enak dan Super Lembut

Resep Cotton Japanese Cheesecake Enak dan Super Lembut

Resep Jajanan Pasar Berondong Jagung Manis

Resep Jajanan Pasar Berondong Jagung Manis

Resep Kue Cup Cake Coklat Enak Bertekstur Lembut

Resep Kue Cup Cake Coklat Enak Bertekstur Lembut

Cara Membuat Croissant Coklat Keju (Roti Bulan Sabit)

Cara Membuat Croissant Coklat Keju (Roti Bulan Sabit)

Resep Kue Bantal Pisang Yang Enak dan Bikinnya Mudah

Resep Kue Bantal Pisang Yang Enak dan Bikinnya Mudah

Resep Kue Lapis Tepung Beras Pelangi Kenyal

Resep Kue Lapis Tepung Beras Pelangi Kenyal

Resep Kue Lemper Isi Cincangan Daging Ayam Bakar Enak Mudah

Resep Kue Lemper Isi Cincangan Daging Ayam Bakar Enak Mudah

Resep Kue Mochi Kacang Tanah Kenyal Bikin Ketagihan

Resep Kue Mochi Kacang Tanah Kenyal Bikin Ketagihan

Member Login

Belum terdaftar?

Klik disini untuk Daftar Gratis

Mom's Tool

  • Bank Nama Bayi
  • Kalkulator Masa Subur
  • Kalkulator Seks
  • Kalkulator HPL
  • Pertumbuhan Janin
  • Pertumbuhan Bayi
  • Pertumbuhan Anak
  • Kontak
  • Redaksi
  • FAQ
  • Disclaimer
  • Syarat & Ketentuan
Copyright by Panduanibu.com 2023. All right reserved.
Resep Kue Klepon Ubi Ungu Kenyal Bercitarasa Gurih