Ibu Hamil 37 Minggu

(Foto: freeimages.com)

Pada minggu ke 37 ini, bayi terus berlatih untuk menggerakkan paru-parunya, sebab bayi akan bernapas setelah dilahirkan. Pada usia ini bayi dikatakan siap lahir karena seluruh fungsi organ-organ tubuhnya sudah matang dan bisa bekerja sendiri. Kepala bayi biasanya masuk ke jalan lahir dengan posisi siap lahir. Di minggu ini biasanya dilakukan pula pemeriksaan dalam untuk mengevaluasi kondisi kepala bayi dan perlunakan jalan lahir guna mengetahui sudah mencapai pembukaan berapa. Mungkin Anda merasa sulit untuk menerima kenyataan bahwa kehamilan Anda hampir berakhir. Namun, pada kenyataannya Anda akan merasa sangat bahagia ketika bayi Anda sudah lahir.

Perkembangan Janin pada Usia Kandungan 37 Minggu

  • Bayi akan mengubah posisi untuk mempersiapkan persalinan, yaitu bayi akan turun ke panggul dan biasanya kepala akan menghadap ke arah jalan lahir.
  • Sebagian besar lapisan bulu halus lanugo rontok dan vernix caseosa (lapisan seperti keju yang melapisi tubuh bayi dalam rahim dan melindungi kulitnya yang sedang berkembang) mulai menghilang, walaupun sebagian masih tetap ada saat lahir. Bayi akan menelan keduanya, bersama dengan sekresi lain, dan semuanya tetap berada dalam ususnya sampai lahir. Campuran berwarna kehitaman ini, yang disebut mekonium, akan menjadi buang air besar pertamanya.
  • Bayi mulai mengeluarkan hormon yang dinamakan cortisone yang membantu mematangkan organ pernafasan.
  • Bayi mengalami kenaikan berat badan.
  • Bayi tidak lagi memiliki ruang yang luas untuk bergerak tetapi ia masih bisa bervariasi posisinya.

Kondisi Ibu

  • Kulit dibagian perut akan semakin gatal, tapi sebaiknya jangan digaruk dan cukup diusap dengan baby oil atau lotion.
  • Nyeri punggung dan panggul.
  • Kandung kemih tidak dapat menampung lebih dari beberapa mililiter urin.
  • Volume keputihan akan meningkat dan Anda perlu memakai lapisan tambahan pakaian dalam untuk menyerapnya.

Yang Harus Dilakukan

  • Periksa ke dokter atau bidan untuk mengetahui perkembangan bayi Anda apakah sudah siap lahir atau belum.
  • Senam ibu hamil.

Tips Kehamilan

  • Siapkan semua barang yang akan dibawa ke rumah sakit seperti perlengkapan mandi, pakaian untuk Anda dan bayi, popok dan obat-obatan.
  • Baca dan kumpulkan informasi tentang proses melahirkan dan cara merawat bayi yang baru lahir.